Breaking News

Review Anime Cue! Episode 1

Yoh, kembali lagi sama admin Tsukasa

   Pada postingan kali ini admin akan mereview salah satu anime slice of life musim winter 2022 yang berjudul Cue!, anime ini akan menceritakan pejuangan para seiyuu muda untuk menjadi seiyu professional.

   Cerita bermula ketika Haruna Mutsuishi melakukan rekam untuk sebuah anime tapi saat ditengah-tengah rekaman Haruna melakukan kesalahan yang ia tidak sengaja menjatuhkan naskahnya dan tidak disadari olehnya ternyata waktu sudah menunjukan jam 1 siang yang mana ia memiliki janji untuk berkumpul di sebuah agensi seiyuu, bernama AiRBLUE. Tapi ternyata Haruna datang terlalu awal dan para rekrutan/member lainnya belum pada datang.

   Tidak bersela berapa lama semua member sudah berkumpul di agensi dan mereka semua disuruh melakukan latihan khusus walaupun pada awalnya pertemuan pertama mereka cuma untuk perkenalan saja menurut pemberitahuan yang mereka terima. Mereka pun mulai latihan menampilkan sebuah drama tapi kebanyakan dari mereka tidak mengetahui drama tersebut, mereka pun mulai menampilkan drama dengan 2 orang setiap penampilannya dan ternyata tujuan mereka melakukan latihan tersebut adalah untuk mengikuti sebuah audisi pada hari itu juga. Mereka pun terkejut mendengar hal tersebut.

   Hal menarik dari anime ini adalah setiap petunjukkan yang mereka tampilkan akan direalisasikan, jadi kalo menonton animenya tidak akan terlalu monoton dengan proses di belakang layar aja tapi hati-hati dengan realisasinya karena dapat sedikit menipu pendapat kita, harus digaris bawahin anime berfokus cerita dengan kehidupan para seiyuu bukan adegan atau scene yang mereka tampilkan. Pada awalnya admin sendiri beranggapan anime ini merupakan anime fantasy karena scene awal episode 1 tapi admin mulai teringat bahwa anime ini menceritakan kehidupan para seiyuu.

Jadi cukup sekian aja dari admin Tsukasa maaf kalo review kali ini lebih pendek dari review lainnya karena tidak banyak poin yang dapat admin bahas, kalo ada yang mau didiskusikan bisa langsung aja komen di bawah atau DM aja fanspage Jozunime di Instagram.

Kalo begitu sampai jumpa~




Source: Original

Post by Tsukasa

 Support us

Tidak ada komentar

Disqus Shortname